APA ITU "MASUK AKAL"
Apa itu yang namanya masuk akal ? Ia mengandung pengertian bahwa akal dapat memahaminya. Tapi juga terkadang hanya karena kita sering menyaksikannya, bukan karena akal kita dapat memahaminya. Bila dikatakan besok matahari terbit dari sebelah timur, kita menyebutnya logis atau masuk akal, bukan karena akal kita memahami atau mengerti akan sebab-sebab matahari terbit dari arah tersebut, melainkan lebih karena tiap hari sebelumnya matahari memang terbit dari arah itu. Kenapa bola lampu menyala ? Seseorang menjawab : "Masuk akal, karena ada aliran listrik yang mengalir ke dalamnya", padahal akal kita tidak cukup memadai untuk dapat menjelaskan cara kerja aliran listrik hingga bola lampu itu dapat menyala. Banyak hal yang seperti itu, lalu kita menyebutnya masuk akal. Yang sesungguhnya terjadi bukanlah persoalan masuk akal atau tidaknya, karena akal kita memang terbatas, tapi suatu pengakuan dan penegasan akan kenyataan bahwa fakta-fakta itu memang ada, meskipun akal kita belum dapat mencapainya, akan tetapi ia mengiyakannya. Kita yang hanya dikarunia Allah ilmu sangat sedikit, tentulah sangat terbatas untuk bisa memahami isi alam raya ini secara rinci, baik dari perspektif lahir maupun batin atau maknanya. Detil-detil hukum alam yang terdapat di dalamnya mendorong manusia untuk terus mempelajarinya. Tapi ketahuilah
ولا يحيطون بشيء من علمه الا بما شاء وسع كرسيه السماوات والارض ولا يؤوده حفظهما و هوالعلي العظيم
"Dan mereka ( manusia ) tidak mampu menguasai sesuatupun / sedikit pun dari ilmu-Nya, selain fsesuatu yang dikehendaki-Nya ( saja ). Luas kekuasaan-Nya seluas langit dan bumi. Dan Dia tidak merasa lelah menjaga keduanya. Dan Dia Maha Tinggi lagi Maha Agung. "
Maha Benar Allah dengan segala firmanNya.
Sekian,-SIMBANET LINK
4/9ByQ3d2INV1ciaNlUdM44YJiPIUhY-9-IOt0L5heyyQ
No comments:
Post a Comment